Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Evaluasi Triwulan I, Penjabat Wali Kota Kupang Tuai Apresiasi

Avatar photo
Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaktur
Foto. Evaluasi Triwulan I Penjabat Wali Kota Kupang Tua Apresiasi.
Foto. Evaluasi Triwulan I Penjabat Wali Kota Kupang Tua Apresiasi.

Kota Kupang, KupanBerita.com, — Pada Tanggal 27 November 2023, Penjabat Walikota Kota Kupang, Fahrensy Priestley Funay, didampingi oleh Inspektur Kota Kupang, Frengki Amalo dan Kepala Bagian Tata Pemerintahan, Hengky C. Malelak mengikuti Evaluasi Laporan Penjabat Walikota Kupang Triwulan I yang bertempat di Kantor Inspektorat Jendral Kementrian Dalam Negeri Jakarta.

Kehadiran Penjabat Wali Kota Kupang diterima oleh Tim Evaluasi diantaranya Dr. Drs. Teguh Narutomo, MM, CRGP, CGCAE, CFrA (Inspektur Khusus Inspektorat Jenderal), Ahmad Husin Tambunan, (Plt. Sekretaris Inspektorat Jenderal), Brigjen Pol. Rustam Mansur (Inspektur I Inspektorat Jenderal) dan Evaluator lainnya.

Pada kesempatan tersebut Penjabat Walikota Kota Kupang melaksanakan pemaparan selama 60 menit yang terbagi dalam dua sesi yaitu presentasi capaian Penjabat Walikota Kota Triwulan I selama 20 menit dan sesi tanya jawab dari Inspektur kepada Penjabat Walikota Kupang terkait capaian-capaian Penjabat walikota Kupang selama menjabat.

Berdasarkan hasil penilaian Evaluasi, laporan pertanggungjawaban Walikota Kupang Triwulan I Tahun 2023 sudah sangat bagus karena berhasil menjawab 106 indikator melalui data-data yang disediakan secara terperinci dan detail.


Powered By NusaCloudHost