Kupangberita.com — Menjelang Pemilihan Alat Kelengkapan Dewan ( AKD) DPRD Kabupaten Kupang untuk masa jabatan 2022 – 2024 fraksi Nasdem dan Golkar nyatakan sikap tetap mendukung Bupati dan wakil Bupati Kupang hingga akhir masa jabatan selesai.
Hal ini di sampaikan oleh wakil ketua DPRD Kabupaten Kupang Sofia Malelak – De Haan Senin (21/03/2022 di ruang kerjanya.
“Sebagai Partai Pengusung bupati dan wakil bupati, kami tetap pada komitmen awal untuk terus mendukung kedua orang tua kami sampai masa akhir periode.
Kami tidak akan membiarkan berjalan dalam tengah perjalanan.
Tetapi kami tetap mengantar bupati dan wakil bupati kupang untuk menyelesaikan visi dan misi yang telah di tetapkan,” Kata Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Kupang.
Politisi NasDem ini juga berharap, Koalisi besar yang telah di tetapkan melalui DPRD dan penetapan hasil Pilkada lalau tetap utuh sampai masa akhir jabatan.
“Tetapi apabila ada pilihan politik yang diambil oleh pimpinan – pimpinan partai politik yang berbeda, kami menghargai hak politik dari setiap pimpinan partai yang berkoalisi dalam koalisi besar,” ujarnya.
Terkait distribusi anggota Fraksi Nasdem Ke AKD, Sofia mengatakan akan mendistribusikan secara merata.
“Waktu yang lalau kita berada pada unsur pimpinan dari empat komisi.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.