Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Hadiri Pembukaan Musda XX GBIS Simak, ini yang Disampaikan Gubernur NTT

Avatar photo
IMG 20220330 WA0027

Kupangberita.com — Program pertanian bukan program gubernur, tapi program Tuhan Yesus. Tuhan butuh kolaborasi melalui perumpamaannnya dalam bacaan injil.

Pernyataan tersebut diungkapkan Gubernur NTT, Victor Bungtilu Laiskodat, saat memberikan arahan dan diskusi bersama para peserta Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS), dalam acara Musyawarah Daerah (MUSDA) GBIS, yang berlangsung di aula wisma Oemathonis Desa Camplong 2, Kecamatan Fatuleu Kab.Kupang, Rabu 30 Maret 2022. Turut hadir, Bupati Kupang Korinus Masneno bersama jajaran.

Gubernur katakan, bukan sambutan resmi yang akan ia sampaikan, melainkan dalam bentuk diskusi bersama, sehingga pemahaman akan apa itu Kerajaan Allah yang sesungguhnya, dapat dimaknai setiap insan manusia.

Pada kesempatan tersebut Gubernur melontarkan pertanyaan kepada peserta GBIS apakah kalian percaya Tuhan Yesus? secara serentak semua menjawab : yah kami percaya.

Pertanyaan lanjutan Gubernur apakah semua yang ada disini Tuhan Yesus percaya? Kebanyakan peserta tidak menjawab dan hanya tersenyum.

Melalui pesan bijaknya, orang nomor satu di NTT ini meyakini, bahwa kehidupan Kerajaan Allah datangnya dari ilmu pengetahuan.

Dari pengetahuan diperoleh pemikiran-pemikiran cerdas untuk melangkah, bertindak mencapai tujuan, berani melawan penghambat kebenaran, serta kepedulian terhadap sesama.

Dirinya berikan paradigma bahwa kita masyarakat jangan cuma penasaran dan ingin tahu tentang visi misi kepemimpinan manusia dalam hal ini Kepala Daerah yang cuma 5 tahun.

“Tapi yang utama, kita cari dulu apa itu visi dan misi Tuhan kita yang abadi dan kekal.

Jawabannya hanya dengan damai sejahtera mampu menghardik semua keraguan duniawi. Percuma sejahtera tapi tidak ada damai,”kata Gubernur.

Gubernur yakini bahwa misi Sang Pencipta ialah mendamaikan dunia dan sorga. Dan membebaskan kaum hina.


Powered By NusaCloudHost