Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Religi  

Perkuat Semangat Kebersamaan Pelayanan dan Persaudaraan, Klasis Fatuleu Gelar Sidang ke XIV

Avatar photo
Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaktur
Foto. Perkuat Semangat Kebersamaan Pelayanan dan Persaudaraan, Klasis Fatuleu Gelar Sidang ke XIV.
Foto. Perkuat Semangat Kebersamaan Pelayanan dan Persaudaraan, Klasis Fatuleu Gelar Sidang ke XIV.

Kita bersyukur karena saat ini telah terbentuk Klasis Fatuleu yang tentunya akan memperkuat pelayanan hidup jemaat, membentuk manusia Kabupaten Kupang yang seutuhnya dan hidup dalam iman dan kepercayaan yang sungguh kepada Tuhan.

Gereja dan Pemerintah jelasnya memiliki tujuan yang sama bagaimana melayani masyarakat dan membentuk kehidupan masyarakat yang lebih baik, melayani dengan tulus didalam kasih Tuhan.

“Saya ucapkan selamat atas pembukaan sidang klasis Fatuleu Barat dan selamat atas terbentuknya klasis Fatuleu sebagai bentuk pendekatan pelayanan dan mempermudah jemaat untuk dilayani.

Baca Juga:  Alexon Lumba Hadiri Ibadah Pengutusan dan Perhadapan Pendeta GMIT Calvari Osiloa

Bantu kami Pemerintah dalam membentuk kehidupan masyarakat dan jemaat yang memiliki iman, mental spiritual yang baik dan tentunya memiliki kesejahteraan yang baik pula,”ungkap Masneno.

Menurut Bupati, Pelaksanaan sidang klasis ini diharapkan menjadi evaluasi dan kolaborasi bersama pelayan Tuhan demi menggapai kehidupan pelayanan yang lebih baik kedepannya.

“Mari bersama-sama kita melayani dan membangun masyarakat Kabupaten Kupang yang lebih baik. Selamat bersidang dalam kasih dan penyertaan Tuhan Yesus selalu,” pungkas Masneno.

Sementara itu, Ketua Panitia Persidangan, Edona Djo, dalam laporannya menyampaikan bahwa Sidang Klasis Fatuleu Barat dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 22-23 Januari 2024.

Baca Juga:  Alexon Lumba Hadiri Ibadah Pengutusan dan Perhadapan Pendeta GMIT Calvari Osiloa

Atas nama KMJ Betel Lili dirinya berterima kasih atas kepercayaan kepada Jemaat Betel Lili menjadi tuan rumah persidangan dan berharap menjadi motivasi bersama dalam semangat kebersamaan pelayanan ke depan.(Adverorial).


Powered By NusaCloudHost