Kupangberita.com, — Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Ariato, SIK., MH dan Kalak BPBD Kabupaten Kupang Semy Tinenti, mendapingi Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Johni Asadoma memantua langsung longsor yang terjadi di Jalan Timor Raya, Kilo Meter 72, Kelurahan Takari, Kecamatan Takari, Kabupaten Kupang.
Selain memantau longsor itu, kunjungan orang nomor satu di tubuh Polda NTT dalam rangka memastikan kesiap siagaan personilnya dilokasi lonsor.
Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Johni Asadoma, Kamis (24/02) di Takari mengatakan, ada 120 personel disiagakan dan selalu standby di sini dalam melaksanakan kegiatan untuk mengatur lalu lintas dan juga menjaga kemanan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jangan sampai ada pihak yang memanfaatkan situasi sulit ini untuk kepentingan pribadi dan sebagainya,” Tegas Kapolda NTT.
Disebutkan, Kapolda NTT Personil ditempatkan di sana berasal dari Polda NTT, Polres Kupang, Polresta Kupang Kota dan Polres Timor Tengah Selatan.
“Personil ditempatkan di dua pos dan bertugas selama 24 jam. Itulah tugas polisi yaitu melayani masyarakat, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tambanya.
Untuk diketahui, longsor menutup ruas badan jalan di lokasi tersebut ibarat ‘Gunung berpindah ke jalan’ terjadi sejak, Jumat (21/02) lalu, akibatnya arus lalu lintas lumpuh total selama 2 hari.
Saat ini, polisi menerapkan sistem buka tutup jalan saat turun hujan serta mengantisipasi longsor susulan.
Halaman : 1 2 Selanjutnya