Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Hadiri Penthabisan dan Peresmian Gereja Ebenhaezer Mosu, Gubernur NTT Harap Gereja Lakukan Konsolidasi Internal

Avatar photo
Foto. Peresmian Gedung Gereja Ebenhaezer Mosu, di Desa Nefoneut, Kecamatan Amfoang Barat Daya.
Foto. Peresmian Gedung Gereja Ebenhaezer Mosu, di Desa Nefoneut, Kecamatan Amfoang Barat Daya.

“Gereja harus selalu membuka diri untuk bekerja bersama pemerintah, dalam menjalankan pembangunan di Kabupaten Kupang, terutama perkembangan sekolah-sekolah GMIT, yang sudah memberikan kontribusi besar, dalam perkembangan sumber daya manusia di NTT pada umumnya,”ujarnya.

Kebaktian di pimpin oleh Pdt. Ariance O. Molbang – Naetasi, M.Th, Dalam khotbahnya menekankan hakekat gereja adalah sebuah komunitas, yang mana nilai – nilai pengajaran kristus dan nilai iman kristen terpancar sebagaimana yang diajarkan oleh kehidupan jemaat mula – mula.

Gereja yang utuh dan sesungguhnya, tidak harus mengagungkan gedung gereja yang megah dan jumlah jemaatnya, tetapi gereja itu disukai oleh Tuhan dan disukai oleh jemaat.

Pdt. Ariance O. Molbang – Naetasi, mengajak jemaat GMIT Ebenhaezer Mosu untuk belajar pada kehidupan jemaat mula – mula yang jumlahnya sangat sedikit dan tumbuh di tengah – tengah agama yang besar saat itu.**

 

 

 

 

 

 


Powered By NusaCloudHost