Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pendukung  Jefry Riwu Kore Ramai – Ramai Bakar Atribut Partai Demokrat, Kenapa?

Avatar photo

Para simpatisan ini menilai Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono sangat buruk dalam mengambil keputusan, terkhusus pada penetapan ketua DPD.

Para simpatisan Jefry Riwu Kore ini menganggap Jefry Riwu Kore adalah sosok Kader Demokrat yang telah berjibaku bersama kader lainnya untuk membesarkan partai itu. Mereka sangat menyesali Leo Lelo dipilih oleh DPP, sebagai Ketua DPD Demokrat NTT.

Selain mencabut dan membakar atribut partai, para simpatisan Demokrat NTT ini menyatakan 6 pernyataan sikap untuk Jeriko.

  1. Mendesak Jefry Riwu Kore agar segera berhenti dan keluar dari keanggotaan partai berlambang mercy itu. Menurut mereka, DPP tidak menghargai jasa dan kontribusi besar Jefry, di mana pernah menjadi Anggota DPR RI selama 2 periode, serta kesuksesan demokrat selama Jeriko memimpin sebagai Ketua DPD di NTT.
  2. Para simpatisan ini juga menyerukan kepada semua simpatisan dan warga pencinta Demokrat di NTT yang pro bapak Jeriko dan mencintai demokrasi untuk berhenti mendukung Partai demokrat karena kamu akan kecewa.
  3. Para Simpatisan juga menyatakan AHY adalah pemimpin egois dan tipis telinga, di mana hanya mampu mendengar bisikan Benny Kabur Harman tanpa mendengar aspirasi nyata dari warga Demokrat NTT. AHY masuk dalam perangkap politik identitas BKH di NTT yang selalu mengutamakan suku dan agama.
  4. AHY adalah pemimpin muda yang belum matang dan belum sanggup mengelola demokrasi dalam partainya sendiri, sehingga tidak bisa dikatakan negarawan.
  5. AHY juga dinilai sangat memalukan Partai yang telah dibanggakan warga di NTT, di mana dengan keputusan yang tak negarawan ini membuktikan tak bisa menjadi pemimpin yang berdemokrasi.
  6. Simpatisan Demokrat NTT menyatakan berhenti untuk merawat dan mencintai Partai Demokrat NTT.
Baca Juga:  Maju Lagi Mantan Wakil Bupati Kupang, Jerry Manafe Daftar Cabup ke Demokrat

 

(makson Saubaki)


Powered By NusaCloudHost