Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Penjabat Bupati Alexon Lumba Pantau Jalannya Sholat Idul Fitri 1445 H di Kabupaten Kupang

Avatar photo
Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaksi
Foto. Penjabat Bupati Alexon Lumba Pantau Jalannya Sholat Idul Fitri 1445 H di Kabupaten Kupang.
Foto. Penjabat Bupati Alexon Lumba Pantau Jalannya Sholat Idul Fitri 1445 H di Kabupaten Kupang.

Saya bangga berada ditengah-tengah umat muslim saat ini. Bagi saya, kebersamaan antar umat beragama di kampung toleransi ini begitu erat.

Disamping gedung masjid ada gedung gereja. Sungguh suatu kebanggaan bagi saya,” kata Alexon.

Hal lain dari makna Idul Fitri diungkapkan muslimin Ruslan Ambulera dan muslimah Sri Lestari, yang ditemui usai melakukan sholat Idul Fitri.

Bagi Ruslan Ambulera makna dari Idul Fitri tahun ini adalah refleksi. Refleksi untuk lebih baik.

“Kita manusia tidak terlepas dari kesalahan, karena itu saya pribadi di momen lebaran tahun ini, saya ingin menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari tahun sebelumnya,” ungkapnya.

Baca Juga:  Kunker Ke Amfoang, Pj Bupati Kupang Minta Aparat Desa Bergandengan Tangan Mendukung Pembangunan di Desa

Dan bagi muslimah Sri Lestari, makna Idul Fitri tahun ini adalah lebih memperkokoh persaudaraan antar umat beragama khususnya di Kabupaten Kupang.

“Dukungan jemaat umat lain sangat luar biasa. Saya ingin hubungan antar kita umat beragama tetap kokoh, saling mengasihi dan jaga toleransi,”kata Sri.

Sri ungkapkan, sungguh tak menyangka bisa dikunjungi penjabat Bupati Alexon Lumba.

“Masya Allah, suatu kehormatan bagi kami, bisa dikunjungi bapak penjabat. Meski kami minoritas, kami tetap ingin diperhatikan, digandeng untuk sama-sama membangun Kabupaten Kupang,” unkap Sri Lestari.***


Powered By NusaCloudHost