Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Momen Haru, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang Mohon Pamit dan Minta Maaf pada Upacara HUT RI ke-77

Avatar photo
Foto. Wakil Wali Kota Kupang Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, saat membacakan pidato HUT RI ke 77.
Foto. Wakil Wali Kota Kupang Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, saat membacakan pidato HUT RI ke 77.

Wali Kota yang akrab disapa Jeriko ini pada kesempatan tersebut meminta maaf, “saya dan Bapak Dokter Hermanus Man meminta maaf dari lubuk hati terdalam.

Kami sadar ada beberapa hal yang belum dapat dicapai atau dirampungkan karena keterbatasan yang ada, dan mungkin selama memimpin kota ini terdapat sikap, kata atau bahkan keputusan yang secara sadar atau tidak telah menimbulkan kekecewaan di hati bapak ibu masyarakat bahkan mitra sekalian, kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya,” ucap Jeriko.

Dalam sambutannya, Wali Kota mengatakan capaian perwujudan visi dan misi selama kepemimpinan mereka yang terselenggara berkat dukungan serta kerja sama berbagai pihak termasuk semua yang hadir saat ini, menunjukkan hasil yang cukup baik.

Terlihat dari tren beberapa indikator kinerja makro Pemerintah Kota Kupang yang memperlihatkan tren positif dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir.

Apresiasi dan ungkapan terima kasih atas partisipasi aktif seluruh jajaran Pemerintah Kota Kupang sehingga berhasil meraih sejumlah penghargaan penting di bidang pariwisata, opini WTP oleh BPK RI Perwakilan NTT atas LKPD selama 3 tahun berturut-turut, penerapan program Smart City serta Indeks Kota Toleran.

Wali Kota juga menyebutkan kebanggaannya terhadap keberadaan tenun motif sepe ( flamboyan).

“Sejak tahun 2021 Kota Kupang telah memiliki tenun khas Motif Sepe desain dari Ketua Dekranasda Kota Kupang, Ny. Hilda Riwu Kore – Manafe bersama Wakil Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. Elisabeth Man – Rengka dan tim kerja di Dekranasda maupun PKK”, sebut Jeriko.

Lebih lanjut Jeriko, mengajak masyarakat untuk ikut berbangga karena Kota Kupang memiliki ikon baru yang mencirikan karakter warga Kota Kupang itu sendiri.

Dirinya berharap, tenun sepe mampu menembus pasar internasional dan menjadi sumber pendapatan yang tinggi bagi masyarakat khususnya para perajin tenun ikat di Kota Kupang.

Di akhir sambutannya Wali Kota memohon diri dan pamit bersama Wakil Wali Kota, seraya mengucapkan terima kasih atas segala dukungan masyarakat serta stakeholder, tak lupa Wali Kota mengajak masyarakat dan semua elemen bangsa untuk bersatu.

“Terima kasih atas dukungan bapak ibu selama ini.

Marilah kita semua bersatu padu bagi Kota Kupang maju, Nusa Tenggara Timur maju, Indonesia maju. Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat,” Pinta Wali Kota. ***


Powered By NusaCloudHost