Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Rapat Kordinasi Camat, Simak Ini yang Ditekankan Bupati Kupang

Avatar photo
Foto. Bupati Kupang Korinus Masneno Pimpin rapat kordinasi Camat. Doc Mersy.
Foto. Bupati Kupang Korinus Masneno Pimpin rapat kordinasi Camat.

Kupangberita.com — Di penghujung tahun 2021 dan persiapan memasuki tahun 2022 ada berbagai tugas pemerintah yang harus diselesaikan. Untuk mencapai target tersebut pemerintah kabupaten kupang lakukan rapat kordinasi bersama camat sekabupaten kupang.

Kegiatan rakor camat ini berlangsung diruang rapat Bupati Kupang di Oelamasi pada hari Rabu, 22 Desember 2021.

Turut hadir mendampingi bupati kupang para Asisten Sekda Kabupaten Kupang, para Camat se-Kabupaten Kupang, para pimpinan OPD terkait.

Rakor yang menjadi agenda rutin ini dilaksanakan untuk memastikan sekaligus mengevaluasi implementasi fungsi delegatif dan atributif yang dimiliki kecamatan dan juga diagendakan sebagai media koordinasi antar seluruh perangkat daerah dan kecamatan dalam frame otonomi daerah.

Baca Juga:  Penjabat Bupati Kupang Minta Satpol PP Tertibkan Ternak yang Berkeliaran di Area Civic Center

Bupati Kupang dalam sambutannya menjelaskan, diakhir tahun 2021 serta dalam rangka persiapan memasuki tahun 2022.

“Ada beberapa tugas dan fungsi pemerintah yang harus dikoordinasikan bersama antara perangkat daerah teknis dan para camat sebagai koordinator penyelenggara pemerintah di wilayah kecamatan.

Terkait PPKM dalam perayaan natal dan tahun baru tentang pencegahan dan penanggulangan C-19,” ujar Masneno.

Korinus menegaskan, melalui surat edaran Bupati Kupang Nomor 440/XII/2021 yang wajib dilaksanakan oleh masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan didaerah wajib di pedomani oleh semua camat dalam rangka pencegahan dan penanggulangan C-19 pada perayaan natal dan tahun baru.

Baca Juga:  Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Pimpin Upacara Serah Terima 2 Jabatan Kasat

Masneno berharap agar para camat mengkomunikasikan hal-hal secara baik dengan masyarakat, pemdes/kelurahan, maupun para pemuka agama yang ada di kecamatan.


Powered By NusaCloudHost