Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Dampak Banjir, Distribusi Logistik Pemilu di Kabupeten Kupang Terhambat

Avatar photo
Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaktur
Foto. Dampak Banjir, Distribusi Logistik Pemilu di Kabupeten Kupang Terhambat.
Foto. Dampak Banjir, Distribusi Logistik Pemilu di Kabupeten Kupang Terhambat.

KupangBerita.com, — Intensitas tingginya curah hujan di wilayah Amfoang mengakibatkan banjir dibeberapa sungai besar melalui jalur Pantura Amfoang membuat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kupang kesulitan dalam distribusi logistik pemilu.

Kesulitan tersebut terjadi di 4 kecamatan yakni Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kecamatan Barat Laut, Kecamatan Amfoang Utara, dan Kecamatan Amfoang Timur.

Hal tersebut di benarkan Ketua KPU Kabupaten Kupang, Nichson Manggoa, Sabtu (10/2) di Kupang.

Dijelaskan Manggoa, bahwa terdapat dua kecamatan yang pendistribusiannya terpaksa melalui jalur laut.

Baca Juga:  Telan Banyak Anggaran, Wisata Fatubraon dan Pantai Teres Tak Terurus

Dua kecamatan tersebut yakni Kecamatan Amfoang Barat Laut dan Kecamatan Amfoang Utara.

“Kecamatan Amfoang Utara dan Barat Laut, lewat transportasi laut (Kapal Feri). Sisanya lewat jalur darat,” Jelasnya.

Disebutkan Nichson Manggoa, ada 4 kecamatan yang pendistribusiannya melalui jalur darat yaitu Kecamatan Amfoang Barat Daya, Amfoang Tengah, Amfoang Timur, dan kecamatan Amfoang Selatan.


Powered By NusaCloudHost