Oepoli, Kupangberita.com,—Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT), Irjen Pol. Drs. Johni Asadoma, M.Hum, mengunjungi perbatasan antara Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Republik Demokrasi Timor Leste (RDTL) Distrik Oecusse , Rabu (30/08) pagi.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda NTT bertemu dengan petugas keamanan di perbatasan dan melakukan sejumlah kegiatan untuk memperkuat kerjasama dan koordinasi dalam menjaga stabilitas wilayah perbatasan.
Dalam pertemuan dengan petugas keamanan, Kapolda NTT menekankan pentingnya menjaga keamanan dan keamanan di wilayah perbatasan .
Pada kesempatan ini Kapolda Johni mengucapkan terimakasih kepada tokoh agama, tokoh adat serta seluruh lapisan masyarakat atas sambutannya yang begitu meriah.
Ia pun mengajak masyarakat untuk tetap bersyukur kepada Tuhan karena meski jauh dari keramaian kota, mereka tetap memiliki kenikmatan tersendiri seperti hidup yang bebas dari polusi udara.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.