Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pesona Pantai Sulamanda di Kabupaten Kupang, Perpaduan Lanskap Persawahan & Bukit

Avatar photo
Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaktur
Foto. Pesona Pantai Sulamanda di Kabupaten Kupang, Perpaduan Lanskap Persawahan & Bukit.
Foto. Pesona Pantai Sulamanda di Kabupaten Kupang, Perpaduan Lanskap Persawahan & Bukit.

Selain persawahan, Pantai Sulamanda juga dikelilingi oleh bukit-bukit yang menambah pesonanya.

Anda bisa melihat bukit Fatuleu dari kejauhan ditambah jejeran beberapa anak bukit lainnya memberikan pemandangan yang spektakuler.

Wisatawan dapat menikmati panorama yang menakjubkan, termasuk pemandangan pantai yang mempesona, laut yang biru, dan langit yang cerah.

Pantai Sulamanda kependekan dari Sudah Lama Menanti Anda, bak eloknya mata surga, di tempat yang sempurna ini anda bisa menikmati matahari terbenam yang indah.

Baca Juga:  Lakukan Gerakan Sinergi Reforma Agraria di Kabupaten Kupang, BPN Tanam 2.500 Pisang Cavendish

Pantai Sulamanda sendiri memiliki pasir putih yang lembut dan air laut yang jernih. Pantai ini cocok untuk berjalan-jalan santai, bermain bola, atau hanya bersantai sambil menikmati keindahan alam sekitar.

Wisatawan juga dapat melakukan kegiatan seperti berenang, snorkeling, atau menyelam untuk menjelajahi kehidupan bawah laut yang kaya akan keindahan dan keanekaragaman.

Selain menikmati keindahan alam, Pantai Sulamanda juga memiliki fasilitas pendukung yang memadai. Terdapat warung-warung makan yang menyajikan hidangan makanan lokal yang lezat.


Powered By NusaCloudHost