Kupangberita.com —– Program Hibah SIAP SIAGA Pengurangan Risiko Pemulihan Dampak Covid-19, terhadap masyarakat di desa Wisata kabupaten Kupang adalah program lima tahun yang didanai oleh Pemerintah Australia, dalam hal ini Departemen Luar Negeri dan Perdagangan (DFAT), dalam kemitraannya dengan Pemerintah Indonesia untuk memperkuat penanggulangan bencana di Indonesia dan mendorong kerja sama antara Australia dan Indonesia dalam memperkuat aksi kemanusiaan di kawasan Indo-Pasifik.
Tim Swara Parangpuan dalam hal ini, diwakili oleh Ristha Tnunay dan Debora Tobing bersama dengan mitra kerja Yayasan Ume Daya Nusantara mengadakan audiensi dengan Bupati Kupang Kamis (10/03/2022) di ruang rapat bupati kupang.
Koordinator Program Yayasan Ume Daya Nusatara Simon Sadi Open, BA., SPd mengatakan bahwa Program hibah tersebut akan diimplementasikan selama 9 bulan dengan strategi merevitalisasi desa wisata yang inklusi dengan melibatkan kelompok rentan di 3 desa wisata yang ada di kecamatan Semau, Kecamatan Kupang Tengah dan Kecamatan Kupang Barat.
“Program ini mendukung capaian SDGs dengan melibatkan semua elemen masyarakat termasuk kelompok rentan untuk memastikan ‘no one left behind’.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.