Penuhi Kuota Sekolah Kedinasan, Ansy Lema Siapkan Tempat Bimbel Bagi Putra Putri NTT

Reporter : Makson Saubaki
Foto.Penuhi Kuota Sekolah Kedinasan, Ansy Lema Siapkan Tempat Bimbel Bagi Putra Putri NTT.
Foto.Penuhi Kuota Sekolah Kedinasan, Ansy Lema Siapkan Tempat Bimbel Bagi Putra Putri NTT.

Kupang, KBC — Penuhi kuota Sekolah Kedinasan, Calon Gubernur NTT, Ansy Lema mengatakan paket Ansy-Jane akan menyiapkan tempat Bimbingan Belajar (Bimbel) bagi putra-putri NTT untuk mempersiapkan mereka bertarung di seleksi sekolah kedinasan.

Kita akan mencarikan akses ke sekolah-sekolah kedinasan baik itu Akademisi Polisi, Akademi Militer, Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dan sebagainya agar putra-putri NTT dapat masuk, bersaing, dan lolos sebagai perwakilan provinsi yang dikenal dengan kekayaan alam yang indah ini.

“Cita-cita anak NTT itu kebanyakan menjadi Polisi, TNI, dan PNS.

Ke depan, kita perlu menyiapkan tempat-tempat bimbingan untuk menyiapkan anak-anak kita agar lolos sekolah kedinasan.

Kita juga harus punya akses ke sana, agar anak-anak kita bisa masuk ke berbagai sektor kenegaraan,” kata Mantan Juru Bicara Ahok tersebut.

Pasangan Calon Gubernur NTT nomor satu (1) dengan tagline “Manyala Kaka” mengungkapkan bahwa putra-putri NTT adalah generasi bangsa yang cerdas dan berkualitas.

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com

+ Gabung

Exit mobile version