Kupang, KBC — Nasib naas dialami oleh Irfansius Nggawa (24) petani asal Lembor Selatan, Nusa Tenggara Timur dilaporkan hilang tersapu ombak di Pantai Roda. Saat ini, TNI-POLRI diterjunkan ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian.
Kapolsek Lembor, IPDA Vinsen Bagus, S.I.P. menyebut bahwa korban bernama Irfansius Nggawa (24) warga Desa Watu Waja, Kecamatan Lembor Selatan, Manggarai Barat, NTT.
Korban dilaporkan hilang tersapu ombak pada Minggu (16/2/2025) sore saat menjala ikan bersama tiga orang rekannya.
“Irfansius diketahui, sehari-harinya adalah seorang petani, namun sering menjala ikan di Pantai Roda.
Saat ini kami bersama TNI dan masyarakat masih berusaha melakukan pencarian,” kata Kapolsek Lembor.
Terkait kronologi IPDA Vinsen Bagus menjelaskan berawal pada pukul 15.00 Wita, korban bersama sejumlah rekannya berangkat menjala ikan di kawasan Pantai Roda, Desa Watu Waja.
“Tiba di pantai itu korban dan rekannya langsung menyebar jala untuk berburu ikan. Usai menjala ikan, mereka kemudian beristirahat di sebuah kemah yang telah disiapkan sebelumnya,” jelasnya.
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.