Oelamasi, KupangBerita.com , — Perkuat semangat kebersamaan pelayanan dan persaudaraan Klasis Fatuleu menggelar sidang Klasis XIV yang diikuti para Pendeta, Majelis Jemaat se-Klasis Fatuleu Barat, Senin (22/1-2024) bertempat di Gereja Betel Lili Fatuleu.
Mengawali pembukaan sidang dilakukan ibadah bersama yang di pimpin oleh Ketua Majelis Klasis Fatuleu Barat, Pdt. Viktor Nikolas Toto, S.Th.
Mewakili Majelis Sinode GMIT, Ketua Klasis Fatuleu, Pdt. Meritz Nenoliu, dalam suara gembalanya mengatakan sidang klasis dalam rangka memperkuat sinergi, koordinasi pelayanan di Klasis Fatuleu Barat.
“Berdasarkan keputusan MS GMIT telah mendekatkan pelayanan, sehingga dari Klasis Fatuleu Barat terbentuk Klasis Fatuleu sesuai dengan daerah administrasi Pemerintah sehingga pelayanan bisa berjalan lebih optimal,”katanya.
Dijelaskan Nenoliu, bahwa sebelumnya ada 31 Jemaat klasis Fatuleu diperkuat dengan masuknya 7 Jemaat dari klasis Fatuleu Timur dan secara mandiri 14 Jemaat tergabung dalam Klasis Fatuleu Barat.
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.