Pelabuhan Hansisi di Pulau Semau, Kupang, rusak parah akibat gelombang tinggi dan cuaca ekstrem. Warga minta pemerintah segera bertindak sebelum pelabuhan ambruk total.
Kupang, KBC – Kepanikan melanda warga Pulau Semau, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur, setelah gelombang tinggi menerjang Pelabuhan Hansisi pada Rabu (30/4).
Cuaca ekstrem disertai angin kencang memicu ombak besar yang menghantam sisi selatan pelabuhan dan menggerus akses jalan utama, menciptakan kerusakan parah dan ancaman serius terhadap keselamatan infrastruktur vital itu.
Dalam video yang beredar luas di media sosial, terlihat jelas bagaimana gelombang demi gelombang menghantam badan jalan hingga mengikis tanah di bawahnya sepanjang dua meter.
Kondisi ini membuat struktur jalan dan pelabuhan menjadi sangat rawan ambruk.
Pelabuhan Hansisi adalah satu-satunya jalur penyeberangan utama yang menghubungkan Pulau Semau dengan wilayah daratan utama, yakni Kabupaten Kupang dan Kota Kupang.
Jika pelabuhan ini lumpuh, aktivitas ekonomi dan mobilitas masyarakat akan terganggu total.
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.