Bupati Kupang menekankan bahwa ketahanan pangan bukan hanya soal ketersediaan beras, tetapi juga terkait dengan pengendalian inflasi dan kesejahteraan masyarakat.
Produksi yang cukup akan memastikan harga tetap stabil, stok pangan selalu tersedia, serta membantu menekan angka stunting di Kabupaten Kupang.
Dalam kesempatan itu, Yosef Lede juga mendorong para penyuluh pertanian untuk terus berinovasi dalam metode penyuluhan.
“Penyuluhan harus lebih efektif agar petani bisa meningkatkan hasil pertanian mereka. Selain itu, pemanfaatan teknologi modern seperti alat pertanian dan pemasaran digital melalui media sosial juga harus diterapkan,” katanya.
Ia juga meminta Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kupang untuk memastikan distribusi pupuk berjalan lancar dan tepat sasaran.
“Kita harus memastikan petani mendapatkan pupuk sesuai kebutuhan.
Saya juga berharap Petani Milenial terus semangat dalam mengembangkan pertanian di Kabupaten Kupang,” tutupnya.***
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.