Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pj Bupati Kupang Ajak Seluruh Pihak Sukseskan Pelaksanaan PIN Polio, Dengan Target Mencapai 95 Persen

Avatar photo
Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaksi
Foto. Pj Bupati Kupang Mengajak Seluruh Pihak Sukseskan Pelaksanaan PIN Polio, Dengan Target Mencapai 95 Persen.
Foto. Pj Bupati Kupang Mengajak Seluruh Pihak Sukseskan Pelaksanaan PIN Polio, Dengan Target Mencapai 95 Persen.

Oelamasi, KupangBerita.com , — Pj.Bupati Kupang, Alexon Lumba secara resmi membuka Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Kabupaten Kupang, Jumat (26/7), di UPTD. Puskesmas Oekabiti.

Menandai dibukanya pencanangan PIN Polio, Alexon Lumba bersama Ketua TP-PKK Kabupaten Kupang, Ny.Sorta Lumba-Turnip memberikan secara simbolis vaksin Polio kepada enam orang anak.

Scroll kebawah untuk lihat konten
Ingin Punya Website? Klik Disini!!!

Alexon Lumba mengharapkan semua pihak turut mensosialisasikan dan menyukseskan PIN Polio, dengan sasaran PIN Polio anak usia 0 – 7 Tahun tanpa memandang status imunisasi sebelumnya, sehingga Kejadian Luar Biasa (KLB) penyakit polio tidak terjadi di Kabupaten Kupang.

Baca Juga:  Kabupaten Kupang Luncurkan Program WASH Inklusif dan Tangguh Iklim di 26 Puskesmas

“Saya mengajak bapak, ibu dan seluruh masyarakat Kabupaten Kupang agar membawa anak-anak kita untuk mendapatkan vaksin polio sebagai bentuk usaha bersama, agar terhindar dari bahayanya penyakit polio,” Ungkap Alexon.

Alexon mengatakan, apabila masih ada masyarakat yang khawatir akan imunisasi polio, saya harap para petugas terus melakukan pendekatan, beri pemahaman dan jika perlu lakukan upaya jemput bola atau sweeping dari rumah ke rumah, sehingga target 95% anak di imunisasi bisa tercapai.

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com

+ Gabung


Powered By NusaCloudHost