Duka di Malam Paskah, Anak Tega Bunuh Ibu Kandung di Kota Kupang

Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaktur
Foto. Duka di Malam Paskah, Anak Tegah Bunuh Ibu Kandung di Kota Kupang.

Kota Kupang, KupangBerita.com , – Disaat umat Kristiani sibuk menyambut malam perayaan paskah, warga Kota Kupang dihebohkan dengan informasi seorang anak kandung berinisial AM, tega membunuh ibu kandung.

Korban diketahui bernama, Yashinta Imelda Tyseran, warga
RT 09, RW 03, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Informasi yang dihimpun media di lokasi kejadian, peristiwa nahas itu baru diketahui oleh keluarga, Sabtu (30/3/2024), Pukul 20.24 Wita.

Saat ditemukan, korban di kamar tidurnya dalam kondisi luka sayat di bagian leher dan bola mata kanannya dicungkil.

Wanita berusia 78 tahun itu memiliki dua orang anak, salah satunya yang menghabisi nyawanya. Selama ini, kesehariannya berjualan kue untuk menjamin kebutuhan hidup dari anak yang membunuhnya.

Sementara dugaan pelaku, AM, tak memiliki pekerjaan dan hanya beraktivitas di dalam rumah saja. Dia juga mempunyai seorang istri dan dua anak. Namun, karena tak memiliki pekerjaan, sang istri kabur meninggalkannya.

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com

+ Gabung

Exit mobile version