Ia mengatakan sosok Jeriko sudah terbukti membangun Kota Kupang dengan luar biasa. Banyak program pro rakyat yang telah dibuat dan dirasakan masyarakat.
Bukan hanya saat jadi wali kota, sebelumnya selama dua periode Jeriko menjadi anggota DPR RI banyak membantu masyarakat dengan beasiswa.
Oleh karena itu, kepemimpinan Jeriko sudah teruji dan terbukti.
Salah satu alasannya adalah Jeriko punya jaringan yang kuat di pemerintah pusat. Dengan punya hubungan baik dengan pemerintah pusat, maka banyak bantuan pusat yang masuk ke Kota Kupang.
“Ada yang bilang tidak buat apa-apa. Coba lihat, kalau tidak ada jaringan di pusat tidak mungkin pembangunan terjadi di Kota Kupang dengan luar biasa seperti ini,” kata Lusia.
Lusia Adinda mengatakan dirinya akan fokus untuk merealisasikan program pemberdayaan perempuan dan anak.
Ia siap membantu ibu-ibu untuk bisa mandiri dan juga menangani persoalan Kesehatan anak.
“Kita harus lawan stunting. Kita punya program untuk memberdayakan mama-mama untuk bisa punya penghasilan dan juga penanganan gizi buruk bagi anak-anak kita,” tandas Adinda.
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.