Ada sekitar 127 alumni FK UKI yg terdata saat ini yg bertugas di NTT, oleh karena itu kami membentuk ikatan alumni FK UKI NTT sebagai wadah silaturahmi dan berbagi pengetahuan antar alumni yg saat ini diketuai oleh Dr Eric Hutauruk, SpU.
Dengan adanya ikatan alumni ini maka diharapkan kami dapat berkontribusi membantu pemerintah dalam bidang kesehatan di wilayah NTT,” ungkapnya.
Salah seorang alumni FK UKI senior yang juga menjadi pembicara pada kegiatan ini Dr Leonora Tiluata, SpJP mengaku mendukung penuh kegiatan ini dan sangat bangga dengan semangat dan kerja keras adik-adik dokter menghadirkan kegiatan ini.
“Kegiatan tersebut mendapat respon baik dari para dokter umum yg dibuktikan dengan kehadiran lebih dari 100 peserta yang sangat antusias mengikuti seminar serta workshop selama 2 hari tersebut.
Diharapkan kegiatan ini akan berlangsung secara rutin sebagai bentuk kepedulian alumni FK UKI terhadap pelayanan kesehatan yang lebih baik, khususnya di wilayah Nusa Tenggara Timur,” tutup Dr Leonora.***
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.