Kupangberita.com — Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat bersama rombongan dalam kunjungan kerjanya pada hari Rabu, 11 Mei 2022 melakukan penanaman secara simbolis di lahan TJPS SMK Elpida Noelbaki seluas 10 hektar di desa Poto Kecamatan Fatuleu Barat, yang mana kegiatan penanaman ini juga merupakan kegiatan memperingati hari ulang tahun Yayasan Elpida ke-10.
Kegiatan ini bisa mendorong para siswa Elpida menjadi pemuda milenial yang sukses dalam program TJPS.
Selain melakukan penanaman secara simbolis Gubernur VBL dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju Yayasan Elpida di desa Noelbaki.
Dalam sambutannya, Viktor Laiskodat mengucapkan selamat ulang tahun ke – 10. Dirinya berujar bahwa meskipun hanya sebagai yayasan kecil namun mampu membawa dampak besar dalam perubahan khususnya generasi muda bisa dilatih dan mampu menjadi manusia mandiri.
“Pekerjaan yang paling berat adalah membangun seseorang menjadi manusia mandiri. Merubah mindset orang itu sulit.
Karena itu, dengan hadirnya lembaga pendidikan ini kiranya bisa menjadi motor penggerak dalam membangun mindset manusia.
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.