Keren, Kebun Sayur Hatinya TP. PKK Provinsi NTT Berdayakan Pengelola

Ketua TP. PKK Provinsi NTT Julie Sutrisno Laiskodat panen bersama mahasiswa PKL di kebun Hatinya PKK.
Ketua TP. PKK Provinsi NTT Julie Sutrisno Laiskodat panen bersama mahasiswa PKL di kebun Hatinya PKK.

Jelie Laiskodat menambahkan hasil dari penjualan sayur segar dikembalikan untuk belanja bibit dan sisa hasil penjualan mereka kelola sendiri, sehingga selain mereka menerima insentif sebagai tenaga honorer mereka juga mendapatkan penghasilan tambahan. Saya berkeinginan mereka akan menjadi UMKM sayur – sayuran.

“Puji Tuhan kemarin ada enam orang Mahasiswa dari fakultas Pertanian Undana yang melakukan kegiatan PKL pada kebun hatinya PKK, didampingi dua orang dosen yang meminta kerja sama,” jelas Julie. S Laiskodat.

Ketua TP. PKK NTT berharap dalam kerja sama tersebut setelah siswa mendapatkan teori di bangku studi, siswa tersebut miliki jiwa usaha.

“Jangan merasa minder dengan bekerja sebagai petani, karena petani itu segala se ini nsn berhubungan dengan kotor dan tidak ada pemasukan. Padahal keunggulan wilayah NTT ada pada bidang pertanian,” harap Ketua TP. NTT ini.

Ketua TP. PKK Provinsi NTT, ini juga mengatakan dapat memperjuangkan siswa – siswi yang sudah tamat, membentuk kelompok dengan memanfaatkan lahan pekarangan atau bentuk kelompok hidroponik, PKK dapat memfasilitasi menjadi pelaku UMKM.

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com

+ Gabung

Exit mobile version