Oelamasi, KBC — Dalam rangka mempererat hubungan penjagaan antara 2 negara yakni RI – RDTL, Komandante Pos Unidade de Patrulhamento da Fronteira (UPF) Timor Leste, Remedios dan Petugas Imigrasi Police Citrana Oecusse, Anto Sulfa melakukan silaturahmi ke Pos Oepoli Tengah, Selasa (22/10) pagi.
Dalam kunjungan tersebut disambut hangat oleh Danki Pamtas Kapten Arh. Amirudin dan Kapolsek Amfoang Timur, Ipda Thomas M.W. Radiena, S.H., M.H.
Hadir dalam pertemuan tersebut, tokoh masyarakat Amadeo Sonbay, Danpos Oepoli Tengah Sertu Codrat, Wadanpos Oepoli Tengah Sertu Baswara, serta beberapa personel Polsek Amfoang Timur dan anggota Arhanud Pamtas Oepoli Tengah. Selain itu, petugas Imigrasi Oepoli, Sandri Kameo, S.Pd., juga turut serta dalam kegiatan ini.
Silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar pimpinan dan petugas penjaga perbatasan RI-RDTL.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.