Kota Kupang, KBC – Ketua DPP Bidang Perekonomian PDI Perjuangan, Basuki Tjahaja Purnama yang akrab disapa Ahok mendukung penuh perjuangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, Yohanes Fransiskus Lema dan Jane Natalia Suryanto (Ansy-Jane).
Hal ini disampaikan Ahok usai membuka acara Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) PDI Perjuangan NTT di Hotel Sasando, Kupang, Selasa (24/9/2024).
Ahok mengatakan, pasangan Ansy-Jane memiliki hati yang tulus dan berkomitmen untuk memajukan Provinsi Nusa Tenggara Timur serta meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Ahok menegaskan, Ansy-Jane adalah dua sosok yang sama-sama sudah banyak berbuat bagi rakyat NTT di bidang masing-masing.
“Ansy sudah lama saya kenal, bahkan sejak dia masih bujang. Saat Ansy menikah, saya juga hadir.
Dia sangat serius memperjuangkan hak-hak rakyat selama menjadi Anggota DPR RI,” ujar Ahok.
Ahok juga memuji Jane Natalia Suryanto, yang merupakan pengusaha yang kini berfokus membantu masyarakat NTT.
Dikatakan Ahok, Jane tidak lagi mencari keuntungan pribadi, tetapi mendedikasikan dirinya untuk kesejahteraan masyarakat.
Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp KupangBerita.Com
+ Gabung
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.