Kota Kupang, KupangBerita.com , – Penjabat (Pj) Bupati Kupang, Alexon Lumba secara resmi membuka pelatihan anggota paskibraka tahun 2024, di Aula Hotel Ima, Kota Kupang, Minggu (28/7).
Para anggota Paskibraka tersebut akan mengikuti pemusatan pelatihan sebelumnya nanti bertugas mengibarkan Sang Saka Merah Putih bertepatan dengan Hari Kemerdekaan RI ke-79 di Kantor Bupati Kupang.
Alexon Lumba dalam sambutannya mengatakan, pengibaran dan penurunan duplikat bendera pusaka merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari upacara peringatan kemerdekaan republik indonesia.
“Upacara pengibaran bendera yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus mendatang, menjadi tanda ungkapan syukur sebagai anak bangsa atas cucuran darah, keringat dan air mata yang dipersembahkan oleh para pahlawan dalam melawan penjajah,” Kata Alexon.
Pj. Bupati Kupang mengungkapkan bahwa turut mengambil bagian menjadi anggota Paskibra adalah panggilan kebangsaan yang langka.
Tidak semua orang bisa ada disini seperti adik-adik untuk menjalankan tugas mulia ini. Kalian adalah putra putri terbaik Kabupaten Kupang, kader pemimpin Bangsa.
“Ingatlah bahwa nilai yang ditanamkan dalam Paskibraka adalah untuk membangun etika dalam sebuah kebersamaan, kekompakan dan kerja sama,” kata Alexon.
Untuk mewujudkan semua ini, Kata Alexon, kalian akan ditempa dengan latihan dari pelatih dan pembina.
Renungkanlah mengapa Paskibraka terdiri dari pemuda pemudi bukan orang tua, bukan pula anak-anak.
“Karena di tangan generasi muda berdedikasi tinggi, cerdas dan berakhlak mulia Indonesia meletakan harapan untuk maju menuju indonesia emas 2045”, jelas Pj.Bupati.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.