Percepat Pemulihan Ekonomi, Pemerintah Desa Manusak Salurkan Dana BLT – DD Kepada 50 KPM

Reporter : Makson Saubaki Editor: Redaktur
Foto. Percepat Pemulihan Ekonomi, Pemerintah Desa Manusak Salurkan Dana BLT - DD Kepada 50 KPM.
Foto. Percepat Pemulihan Ekonomi, Pemerintah Desa Manusak Salurkan Dana BLT - DD Kepada 50 KPM.

Oelamasi, KupangBerita.com, — Percepat pemulihan ekonomi, pemerintah Desa Manusak, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2024 tahap I ( Januari hingga Maret).

BLT – DD ini disalurkan sebanyak 50 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan total masing – masing KPM sebesar Rp900 ribu rupiah dengan rincian perbulan sebesar Rp300 ribu rupiah.

Kepala Desa Manusak, Arthur Ximenes, Rabu (03/4) kepada media mengatakan, penyaluran BLT ini selain dihadiri oleh KPM, masyarakat juga turut disaksikan oleh unsur TNI – Polri.

“Penyaluran BLT ini untuk 50 KPM untuk bulang Januari hingga Maret 2024, dengan masing – masing KPM mendapatkan Rp900 ribu rupiah selama 3 bulan,” kata Arthur Ximenes.

Dijelaskan Kepala Desa Manusak, bahwa setelah libur Idul Fitri akan diajukan lagi untuk 3 bulan sementer pertama tahun 2024.

Proses penyaluran ini semua unsur dilibatkan baik itu TNI – Polri, masyarakat, pendamping lokal desa dan juga turut dihadiri oleh Mahasiswa Stikes Maranatha yang sementara melakukan praktek.

“Tentunya, kita harapkan KPM yang menerima uang BLT ini dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup,” pungkasnya.***

Exit mobile version