Hadiri HUT Bhayangkara ke-77, Bupati Kupang Minta Polri Majukan Kabupaten Kupang

Avatar photo

- Redaksi

Senin, 3 Juli 2023 - 14:16 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

Dibaca 0 kali
facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kupangberita.com, — Bupati Kupang, Korinus Masneno atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Kupang, mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke- 77 untuk Polri dan berharap kehadiran Polri semakin memperkuat semangat kebangsaan ditengah-tengah masyarakat seraya memberikan dukungan bersama dalam membangun masyarakat Kabupaten Kupang yang maju dan sejahtera.

Hal tersebut disampaikan Bupati pada Syukuran Hari Bhayangkara Ke-77 Polres Kupang, Sabtu (1/7-2023), di Aula Kantor Bupati Kupang.

Bupati Kupang mengucapkan terima kasih yang tulus baik kepada Pimpinan Polri, Bapak Kapolri dan Jajaran hingga Kapolda NTT dan Kapolres Kupang yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Terima kasih atas pelayanan terbaik Polri kepada masyarakat, khususnya kepada Polres Kupang yang telah mengayomi dan membimbing masyarakat Kabupaten Kupang yang aman dan kondusif.

Kami juga sangat bangga karena kali ini Upacara Hari Bhayangkara ke -77 dan syukuran dilaksanakan di Kantor Bupati Kupang. Ini merupakan suatu kehormatan bagi kami,” Ungkap Bupati Masneno.

“Di Usia ke -77 Tahun ini, tentunya Polri telah membangun benteng-benteng yang tangguh untuk sama-sama membimbing masyarakat Kabupaten Kupang menjadi masyarakat yang kuat, tangguh dan lebih baik.

Baca Juga:  Hadiri Acara di SDI Naibonat, Simak Permintaan Murid Kelas V Kepada Bupati Kupang

Kerjasama Pemerintah dengan Polri sangat dibutuhkan dalam membangun masyarakat Kabupaten Kupang.

Saya memohon dukungan TNI dan unsur Forkompinda lainnya untuk sama-sama bergandengan tangan membangun masyarakat Kabupaten Kupang ke arah yang lebih baik,”tambah Bupati.

Kapolres Kupang, AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata dalam sambutannya mengatakan Polri selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dan siap membangun masyarakat menjadi lebih baik.

Polri jelasnya menjadi pelindung, pengayom masyarakat, sejalan dengan visi misi Polri yang presisi dan menjadi pilar perekat NKRI bersama TNI dan Pemerintah.

Baca Juga:  Korinus Masneno: Jangan Menjadi Orang yang Tidak Mau Menanam Tapi Ingin Menuai

Peringatan Hari Bhayangkara ini menjadi titik balik peringatan perjuangan para pendahulu yang telah membangun Polri, dimana sejarah mencatat bahwa setiap tanggal 1 Juli menjadi hari Lahir Polri.

Menceritakan sejarah Kepolisian, Kapolres Kupang Anak Agung Gde menyampaikan Korps Polisi terbentuk dengan turun nya Peraturan Pemerintah No. 11 Tahun 1946 tanggal 1 Juli 1946, dengan penyatuan Korps Kepolisian dari daerah-daerah di Indonesia dijadikan satu kesatuan secara Nasional.

Berita Terkait

Rahasia Manfaat Daun Beluntas yang Belum Diketahui Banyak Orang, Hingga Kesehatan Rambut
Prediksi Shio yang Beruntung di Tahun 2024: Menelusuri Keberuntungan Anda
Gaya Kepemimpinan KSAD Dudung Perlu Dijadikan Role Model Pemimpin Masa Kini
Puncak Fatu Braon, Teras untuk Pandangi Eksotisnya  Pantai Teres
Keren!!! Pulau Padar Sepadan Alis Mata Surga
Keindahan Pantai Sulamanda, Banyak yang Belum Tahu Artinya
Luar Biasa, Kota Kupang Raih Penghargaan TIPD Kota IHK Terbaik se Nusa Tenggara
Manfaat Daun Serai: Khasiat Luar Biasa untuk Kesehatan
Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Berita Terkait

Selasa, 4 Oktober 2022 - 18:46 WITA

Catatan Kritis Terhadap Refleksi Kritis 4 Tahun Victor – Joss

Senin, 19 Juli 2021 - 21:43 WITA

Idul Adha 1442, Memperkuat Esensi ‘Berkurban’ demi Kemanusiaan

Senin, 19 Februari 2018 - 22:10 WITA

Saat Bepe Kehilangan Medali Juara Piala Presiden

Berita Terbaru

Foto. GARAMIN, Ajak Media Dukung Pengarusutamaan GEDSI di NTT.

Daerah

GARAMIN, Ajak Media Dukung Pengarusutamaan GEDSI di NTT

Jumat, 29 Sep 2023 - 07:53 WITA